Pemanenan buah dan hasil perbanyakan tanaman khususnya cangkok pada tanaman hortikultura pada umumnya dilakukan pagi hari antara pukul07.00-09.00 karena buah dalam kondisi segar dan berat buah dalam keadaan optimal karena penguapan buah sangat sedikit.
1. Pemanenan Buah Naga (Dragon Fruit)
Buah naga merupakan tumbuhan menjalar dengan tinggi antara 1,5-2,5 meter. Dengan batang tanaman berbentuk segi tiga yang memiliki duri dibagaian tepi batang. Bunga tanaman buah naga merupakan bunga sempurna yang memiliki mahkota, kelopak, kepala putik, benang sari. Mahkota bunga berwarna hijau ketika muda dan merah jika tua. Kelopak bunga berwarna puti. Sedangkan benang sari dan kepala sari serta kepala putik berwarna kuning. Buah tanaman berwarna merah yang muncul disetiap cabang tepatnya di bagian duri.
Alat dan bahan panen buah naga yaitu :
- Gunting potong
- Keranjang buah
Kreteria buah naga yang telah masak atau siap panen adalah :
- Buah telah berwarna merah tua (untuk buah naga merah)
- Mahkota bunga telah mengering pada bagian ujungnya
- Struktur buah telah lembut atau tidak keras
Cara memanen buah naga (Dragon Fruit)
- Pilih buah yang memenuhi kreteria panen
- Pegang bagian ujung buah naga
- Miringkan sedikit untuk mempermudahkan pemotongan buah
- Potong pangkal buah atau tangkai buah dengan gunting buah
Harga satuan buah naga (wilayah Pekanbaru)dilihat dari ukuran buah. Ukuran buah dapat dikelompokkan dalam tiga kelompok yaitu besar, sedang dan kecil. Untuk ukuran besar 30.000/kg, sedang 25.000/kg dan ukuran kecil 10.000/kg.
Comments
Post a Comment