Skip to main content

Cara Memijahkan Ikan Lele Secara Alami


      Cara Memijahkan Ikan Lele Secara Alami

Langkah pertama untuk pemijahan ikan lele secara alami adalah dengan memilih induk betina dan jantan yang sudah matang gonad. Pilih sepasang ikan lele yang memiliki bobot seimbang, tujuannya agar salah satu induk tidak ketakutan terhadap induk lainnya. Keseimbangan bobot sangat berpengaruh terhadap keberhasilan pemijahan.
Sebelum proses pemijahan ikan lele dilakukan, siapkan terlebih dahulu kolam tempat memijah. Kolam yang ideal untuk pemijahan adalah panjang 2-3 meter, lebar 1-2 meter dan kedalaman 1 meter. Sebaiknya dasar kolam terbuat dari semen atau fiberglass agar mudah mengawasi telur hasil pembuahan. Sebelumnya kolam harus dikeringkan dan dijemur, kemudian diisi air sedalam 30-40 cm. Gunakan air yang berkualitas baik, bersih dan jernih.
Pasang kakaban, bisa dibuat dengan ijuk yang dijepit dengan bambu seukuran area kolam. Gunakan pemberat agar kakaban tersebut tenggelam tidak mengapung di atas permukaan air. Kakaban berfungsi agar telur hasil pemijahan tidak berhamburan dan mudah dipindahkan. Buatlah kakaban sekokoh mungkin agar tidak berantakan oleh indukan yang aktif. Air untuk pemijahan ikan lele harus kaya oksigen, oleh karena itu berikan aerasi pada kolam pemijahan. Atau, apabila tersedia sumber air yang cukup buatkan aliran masuk dan keluar. Atur debit air sebanyak 2-3 liter per detik.
Waktu yang tepat untuk memasukan indukan kedalam kolam pemijahan adalah sore hari. Biasanya ikan lele akan memijah sekitar pukul 23.00 hingga pukul 05.00. Selama proses pemijahan ikan lele kolam harus ditutup, untuk mencegah induk ikan loncat keluar kolam. Pada pagi hari, biasanya proses pemijahan sudah selesai. Telur akan menempel pada kakaban. Telur yang berhasil dibuahi berwarna transparan sedangkan yang gagal berwarna putih susu.
Setelah proses pemijahan selesai, segera angkat induk dari kolam pemijahan ikan lele. Hal ini untuk menghindari telur disantap oleh induk ikan, karena setelah memijah induk ikan betina akan merasa lapar. Selanjutnya telur yang telah dibuahi ditetaskan. Penetasan bisa dilakukan di kolam pemijahan ataupun di tempat lain seperti akuarium, fiberglass atau kolam terpal. Selama proses penetasan suplai oksigen (aerasi) harus dipertahankan dan suhu distabilkan pada kisaran 28-29oC.
Telur yang telah dibuahi akan menetas dalam 24 jam menjadi larva. Setelah itu segera pisahkan telur yang gagal atau larva yang mati untuk mencegah tumbuhnya jamur. Larva yang menetas akan bertahan tanpa pemberian makanan tambahan selama 3-4 hari. Selanjutnya lakukan proses pemesaran larva.
(sumber : suryamina)

Comments

Popular posts from this blog

Cara Membedakan Kenari Jantan Dan Betina Akurat 100%

Cara Membedakan Kenari Jantan Dan Betina Dengan ramainya penghobi Burung Kenari saat ini ternyata masih juga ada yang belum mengerti bagaimana cara membedakankenari jantan dan betina , untuk itu sekarang saya akan memberikan trik jitu yang sangat akurat untuk membedakan jenis kelamin Burung Kenari. Kita tahu bahwa saat ini Burung Kenari masih menjadi primadona dan menjadi burung yang sangat di gemari sehingga menjadi burung yang sangat ramai di pasaran. Bahkan peminat burung kecil yang mempunyai warna dan suara yang cantik ini semakin terus meningkat dari bulan ke bulan. Suara dan warna Burung Kenari adalah salah satu hal yang memikat para penghobi kicau untuk merawatnya dan menjadikan sebagai burung peliharaan di rumah. Cara Membedakan Kenari Jantan Dan Betina Akurat 100% Selain hanya sebagai burung peliharaan rumahan, saat ini juga banyak beberapa event setiap minggunya yang melombakan burung kenari. Dan mereka yang memiliki Burung Kenari yang sudah siap lomba (gacor) tentun...

Kambing Etawa Super Pemenang Kontes Terbaik Di Indonesia

Kambing Etawa Super Di bawah ini adalah koleksi foto terbaik dari KambingEtawa Super Pemenang Kontes Terbaik Di Indonesia , ternak kambing memang sudah di lakukan dari nenek moyang dan sampai saat ini. Memang untuk saat ini ternak kambing etawa adalah pilihan terbaik jika ingin memulai bisnis usaha ternak kambing. Dengan memilih kambing etawa sebagai bahan ternak maka ada 3 opsi hasil produksi yang bisa di panen, antara lain yaitu ; dagingnya, susunya, dan sebagai kambing kontes. Yang saya bahas kali ini bukan tentang daging atau susu yang dapat di hasilkan dengan ternak kambing etawa, namun adalah yang sering di sebut dengan kambing etawasuper yang nantinya akan di ikutkan dalam kontes. Kambing Etawa Super Winner 2015 Pada awalnya kambing etawa merupakan jenis kambing perawakan tinggi dan besar yang berasal dari India, disana kambing ini sering di sebut dengan kambing Jamnapari. Dengan tubuhnya yang tinggi dan besar, kambing etawa dewasa mampu mencapai tinggi tubuhnya s...

Cara Membuat Pondasi Rumah Sederhana Dengan Biaya yang Murah

Cara Membuat Pondasi Rumah Sederhana Dengan Biaya yang Murah Dengan Batu Kali Pondasi rumah adalah hal yang paling penting dalam membuat bangunan, Sebab pondasi merupakan dasar yang menopang tegaknya sebuah rumah atau gedung. Pondasi yang kuat dan terencana dengan baik dalam membuatnya, akan berdampak pada kekuatan rumah, sehingga rumah awet, dinding tidak retak, lantai keramik tidak retak, dan mengurangi resiko rumah robo h. kalau pondasinya kurang kokoh maka bangunanya juga kurang kokoh.Sebagai hal yang terpenting di butuhkan juga material bahan bangunan yang bagus juga selain itu juga yang terpenting lainya di kondisinkan dengan tekstur tanah yang akan di buat pondasi banguan entah itu rumah atau ruko , gedung dan bangunan lainya.Anda bisa mempercayakan tukang batu yang menurut anda profesional untuk membantu membangun bangunan anda. Ada 2 macam jenis pondasi rumah yaitu pondasi dangkal dan pondasi dalam pengertianya sebagai berikut : Gambar Pondasi Dangkal Dengan Sl...